Ajak Ganjar Pranowo Kerja Sama, Dubes Indonesia untuk Turki: Banyak Investor Tertarik ke Jateng

- 2 Mei 2021, 12:44 WIB
Dubes Indonesia untuk Turki yang mengajak kerja sama dengan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo karena banyak investor Turki yang tertarik ke Jateng
Dubes Indonesia untuk Turki yang mengajak kerja sama dengan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo karena banyak investor Turki yang tertarik ke Jateng /Dok. Humas Pemprov Jateng/

KENDALKU - Dubes Indonesia untuk Turki, Muhammad Iqbal mengajak kerjasama dengan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.

Kata Dubes Indonesia untuk Turki, Muhammad Iqbal, banyak investor Turki yang tertarik ke Jateng.

Mengetahui hal itu, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menerima dengan baik ajakan kerja sama dengan Turki.

Menurut Ganjar Pranowo, melalui kerja sama dengan Turki, maka produk Jateng akan lebih cepat terserap di pasar Internasional.

Baca Juga: Panggung Kahanan Inisiasi Ganjar Pranowo Terlaksana di Banyumas, Seni Begalan Hidupkan Suasana Panggung

Duta Besar Indonesia untuk Turki, Muhammad Iqbal mengatakan bahwa Jateng merupakan salah satu provinsi yang banyak dilirik investor Turki.

Menurutnya, Jateng menjadi provinsi yang potensial bagi pengusaha Turki untuk menanamkan modalnya di sini.

Hal itu disampaikan Iqbal kepada Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo saat berkunjung ke rumah dinasnya di Puri Gedeh Kota Semarang, Sabtu, 1 Mei 2021 malam.

Dalam pertemuan itu, dibahas potensi kerja sama yang dapat dilakukan antara Turki dan Jateng.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah