Simulasi Belajar Tatap Muka di Jateng Mulai Besok, Ganjar Pranowo: Saya Minta Laporan Harian PTM

- 4 April 2021, 15:44 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menjelaskan persiapan simulasi pembelajaran tatap muka serentak di Jawa Tengah yang akan dilakukan pada Senin, 5 April 2021
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menjelaskan persiapan simulasi pembelajaran tatap muka serentak di Jawa Tengah yang akan dilakukan pada Senin, 5 April 2021 /Dok. Humas Prov Jateng/

KENDALKU - Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengabarkan bahwa simulasi pembelajaran tatap muka atau PTM di Jawa Tengah akan dimulai serentak pada besok Senin, 5 April 2021.

Sebelumnya, Ganjar Pranowo telah memerintahkan pihak dinas pendidikan untuk melakukan persiapan simulasi PTM di Jawa Tengah jauh-jauh hari.

Terkait pelaksanaan simulasi PTM di Jawa Tengah tersebut, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo meminta pihak sekolah rutin memberikan laporan harian.

"Mulai besok yang sudah melaksanakan itu (uji coba PTM) saya minta wajib memberikan laporan harian. Sehingga, kita akan awasi dan evaluasi terus menerus," tegas Ganjar Pranowo, sebagaimana keterangan yang diterima Kendalku.

Baca Juga: Liga Inggris Newcastle vs Tottenham Hotspur Prediksi Line Up dan Link Live Streaming TV Online

Baca Juga: Kode Redeem ML Update 4 April 2021 Terbaru, Segera Klaim Hadiah Mobile Legends

Baca Juga: La Liga Spanyol Sevilla vs Atletico Madrid Prediksi Line Up dan Link Live Streaming Gratis TV Online

Ganjar Pranowo juga mengatakan bahwa simulasi PTM di Jawa Tengah tahap pertama ini akan diikuti 140 sekolah dari jenjang SMP, SMA, SMK, dan MA.

Terkait penambahan sekolah yang iktu simulasi PTM, Ganjar Pranowo mengaku akan dilakukan bertahap.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x