Sinarbike Ajak Pesepeda Luar Kota Kunjungi Limbangan, Wujud Nyata Sport Tourism di Kendal

- 28 Maret 2021, 10:44 WIB
Bupati Kendal, Dico Ganinduto bersama pemenang di Lokasi akhir event Gocapan King of Mountain di Hutan Pinus Limbangan.
Bupati Kendal, Dico Ganinduto bersama pemenang di Lokasi akhir event Gocapan King of Mountain di Hutan Pinus Limbangan. /Instagram.com/@dinas_kominfokendal/

Menurutnya, pemerintah akan lebih memperhatikan event olah raga yang digabungkan dengan wisata.

"Event ini sangatlah baik, kita dari pemerintah akan memberikan dukungan penuh," tandas Dico.

Dia menambahkan, dalam rangka pengembangan wisata yang ada di Kendal, sudah sepatutnya pemkab memperhatikan event seperti ini.

Selain itu, lanjut dia, pihaknya sudah bertemu dengan mentri Kemenprakraf RI dalam rangka membahas pengembangan desa wisata.

Dico berharap agar event Gocapan King of Mountain ini dapat masuk ke dalam kalender Nasional.

"Kolaborasi kedepannya harus terus berjalan bersama-sama dalam membangun dunia wisata," ujar Dico.

Dalam acara tersebut, Dico juga menggandeng UMKM lokal untuk memamerkan produknya.

Menurut Sinar Kumala, hal ini merupakan sebuah sinergitas yang harus berjalan bersama.

"Selain menyelenggarakan event olahraga, produk UMKM pun juga ikut dipamerkan," tandasnya.

Itulah upaya Sinarbike Semarang dalam rangka mengajak pesepeda luar kota untuk mengunjungi Hutan Pinus di Limbangan Kendal. Hal itu merupakan wujud nyata sport toursm di Kendal.***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Kendalkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah