Daniel Dhakidae Tutup Usia, Ganjar Pranowo: Pemikiran, Laku dan Kerja Sosialmu Jadi Penguat di Negeri Ini

6 April 2021, 19:31 WIB
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengkungkapkan duka cita atas wafatnya Cendekiawan Indonesia, Daniel Dhakidae pada Selasa, 6 April 2021. Menurutnya, pemikian, laku dan kerja sosial Daniel Dhadidae menjadi penguat negeri ini /Dok. Humas Prov Jateng

KENDALKU - Daniel Dhakidae dikabarkan tutup usia pada Selasa, 6 April 2021 di RS MMC Kuningan Jakarta.

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo berduka cita atas wafatnya cendekiawan Indonesia, Daniel Dhakidae.

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengungkapkan bahwa pemikian, laku dan kerja sosial Daniel Dhadidae menjadi penguat negeri ini.

Hal itu diungkapkan oleh Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo melalui akun resmi Instagramnya pada Selasa, 6 April 2021.

Baca Juga: Kapolres Kendal Launching Program untuk Pelajar Papua di Jawa Tengah, ini Pesan Kapolda Jateng

Baca Juga: Arab Saudi Beri izin Umrah mulai 1 Ramadhan 1442 H, Ini Syaratnya!

Baca Juga: Realme 8 dan 8 Pro Segera Launching di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Fiturnya

"Selamat jalan mas Daniel Dhakidae. Pemikiran, laku dan kerja sosialmu jadi salah satu penguat negeri ini," tulis Ganjar Pranowo melalui akun resmi Instagramnya.

Gubernur Jateng itu juga berharap agar Daniel Dhakidae damai dan bahagia di sana.

Diketahui, Daniel Dhakidae meninggal pada usia 76 tahun karena serangan jantung.

Dikutip Kendalku dari Prismajurnal, Daniel Dhakidae merupakan lulusan sarjana Ilmu Administrasi dari Universitas Gajah Mada pada tahun 1975.

Kemudian, Daniel Dhakidae mendapatkan gelar Master Arts di bidang Ilmu Politik dari Cornell University pada tahun 1987.

Lalu, Daniel Dhakidae meraih gelar PhD di bidang pemerintahan dari Department of Government, Cornell University, Ithaca, New York, Amerika Serikat pada tahun 1991.

Untuk gelar PhD-nya, Daniel Dhakidae membuat disertasi bertajuk “The State, the Rise of Capital, and the Fall of Political Journalism, Political Economy of Indonesian News Industry.

Selain menjadi Kepala Penelitian Pengembangan atau Litbang Kompas sejak 1994 sampai 2006, Daniel Dhakidae juga berkiprah sebagai redaktur majalah PRISMA mulai tahun 1976.

Dikutip Kendalku dari Beritadiy, karena jasanya dalam memimpin media cetak PRISMA, Daniel Dhakidae semakin dikenal.

PRISMA merupakan media cetak yang fokus membahas kajian ekonomi dan sosial di tahun 1980-an.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler