Bupati Kendal Dico Ganinduto Ingin Pantai Indah Kemangi Jadi Sport Tourism, Ini Rencananya

21 Maret 2021, 09:22 WIB
Dico Ganinduto saat berdiskusi di Pantai Indah Kemangi. /Instagram.com/@dinas_kominfokendal/

KENDALKU - Bupati Kendal, Dico Ganinduto berencana akan membuat Pantai Indah Kemangi sebagai wisata sport tourism.

Menurut Bupati Kendal, Dico Ganinduto, Pantai Indah Kemangi memiliki potensi besar untuk dijadikan sebagai wisata sport tourism.

Bupati Kendal, Dico Ganinduto juga sudah melakukan uji coba di Pantai Indah Kemangi untuk sport tourism.

Jika ada diskusi pengembangan wisata, Bupati Kendal, Dico Ganinduto akan segera mengusulkan Pantai Indah Kemangi untuk pengembangan sport tourism.

Baca Juga: Piala Menpora 2021 PSIS Semarang vs Barito Putera Preview dan Link Live Streaming di Indosiar Gratis

Baca Juga: Dulu Paling Laris Kini Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia Malah Bahaya Buat Konsumen, Ini Sebabnya

Baca Juga: Gempa Bumi Mengguncang Maluku Utara dengan Magnitudo 5,4 Tadi Malam

Menurut Bupati Kendal, Dico Ganinduto, Pantai Indah Kemangi yang terletak di Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung ini memiliki daya tarik pada keindahan pantainya.

Bupati Kendal, Dico Ganinduto yang didampingi oleh Wakil Bupati, Windu Suko Basuki, melakukan kunjungan di Pantai Indah Kemangi pada Sabtu, 20 Maret 2020.

Pada saat berkunjung, Dico dan Windu menyempatkan untuk mencoba olahraga jetski sekaligus berkeliling pantai.

Selain mencoba menaiki jetki, Dico juga sempat menjelajah hingga Pantai Sendang Sikucing, Sungai Bodri dan sempat melihat potensi mangrove.

Baca Juga: VIRAL! Dadang Subur Dewa Kipas Resmi Akan Lawan GM Irene Sukandar di Channel YouTube Deddy Corbuzier

Baca Juga: Profil Dadang Subur Alias Dewa Kipas, Lelaki Pecinta Catur yang Akan Lawan GM Irene Sukandar

Baca Juga: Dibuat Kelaparan Oleh Satgas Nemangkawi, Pimpinan KKB Papua Mengaku Mundur

Dikutip dari Kendalkab, Dico Ganinduto yakin jika sport tourism yang ada di Pantai Kemangi akan cepat meningkat dan bisa menjadi destinasi pilihan di Jawa Tengah.

Dico menambahkan, Pantai Indah Kemangi memiliki potensi yang besar pada Sport Tourism di bidang jetski.

Dico bersama grup jetski Seadoo mengeksplorasi kekayaan pesisir Kendal menggunakan jetski di Pantai Indah Kemangi. Saat itu, ada dua belas jetski.

"Sesuai dengan visi saya untuk mengembangkan sport tourism di Kendal," tulis Dico dalam akun Instagram resminya pada 20 Maret 2021.

Dia menambahkan, adanya kerjasama itu marupakan hal yang positif untuk mengembangkan atraksi wisata water spot di Kendal.

Dico melanjutkan bahwa nantinya akan mengangkat UMKM yang saat ini masih dalam pengembangan di Pantai Indah Kemangi.

Menurutnya, selain dijadikan sebsagai sport tourism, Dico juga ingin mensejahterakan UMKM masyarakat di Pantai Indah kemangi.

Sementara itu Kepala Desa Jungsemi, Dasuki mengatakan bahwa para pedagang yang ada disini tidak dipungut biaya.

"Alhamdulillah mendapat beberapa bantuan baik Gazebo, lampu penerang solar cell," ungkap Dasuki.

Selain itu, lanjutnya, termasuk icon Pantai Indah Kemangi dan beberapa fasilitas lain merupakan hasil bantuan dari berbagai pihak.

Untuk saat ini Pemerintah Daerah akan berusaha mendukung pengembangan Destinasi Wisata Pantai Indah Kemangi.

Terutama dalam bidang akses menuju pantai. Targetnya kendaraan Bus besar bisa sampai lokasi Pantai Indah Kemangi.

Itulah rencana pengembangan sport tourism di Pantai Indah Kemangi oleh Bupati Kendal, Dico ganinduto.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Kendalkab

Tags

Terkini

Terpopuler