Enam Astronot Lakukan Simulasi Tinggal di Planet Mars, Bersiap untuk Misi yang Dilakukan di masa Mendatang

12 Oktober 2021, 14:00 WIB
Enam Astronot Lakukan Simulasi Tinggal di Planet Mars, Bersiap untuk Misi yang Dilakukan di masa Mendatang /Pixabay/simisi1

KENDALKU – Enam astronot lakukan simulasi tinggal di Planet Mars, bersiap untuk misi yang akan dilakukan dimasa yang akan datang.

Simulasi tinggal di Planet Mars yang diikuti enam astronot tersebut dilakukan selama empat minggu di Gurun Negev, Israel.

Tempat tersebut dipilih karena memiliki lanskap merah yang mirip dengan pemandangan Planet Mars sehingga para astronot bisa terbiasa saat tinggal disana nantinya.

Baca Juga: NASA Berharap Bisa Temukan Fosil Alien di Bekas Aliran Sungai Planet Mars

Simulasi tinggal di Planet Mars ini diharapkan bisa membantu para ilmuwan untuk mengumpulkan informasi yang berguna untuk para Astronot yang akan mengunjungi Planet Mars dimasa mendatang.

Dilansir Kendalku dari Daily Mail, semua sarana dan prasarana seperti peralatan yang digunkan disedaiakan oleh Badan Antariksa Israel.

Mereka akan diatur oleh pusat kontrol dari Austrian Space Forum yang berada di Innsbruck, Austria.

Baca Juga: Kawah Jezero yang Berada di Mars Dulunya Adalah Sebuah Danau, Begini Kata Ilmuwan

Simulasi ini disebut AMADEE-20, Simulasi ini melibatkan enam Astronot yang terdiri dari lima Astronot pria dan satu Astronot Wanita.

Selama empat minggu, keenam Astronot tersebut diminta melakukan berbagai aktivitas yang pasti dilakukan di Planet Mars.

Mereka diminta memakai pakaian luar angkasa ketika pergi keluar dan juga mengendarai rover.

Ini adalah misi Analog Astronaut ketiga belas yang dilakukan oleh Austrian Space Forum.

Austrian Space Forum merupakan jaringan para insinyur penerbangan dan pegiat luar angkasa yang membuat teknologi dan proses yang dibutuhkan untuk misi berawak Planet Mars dimasa depan.

Selain menguji para Astronot, mereka juga melakukan Simulasi kepada robot untuk melihat bagaimana mereka beraktivitas di Planet Mars.

“Mereka difasilitasi untuk mengetahui keuntungan dan batasan dari misi antar planet Manusia dimasa depan”. Kata Austrian Space Forum.

Para Astronot yang terlibat dalam misi simulasi ini adalah Joao Lousada sebagai komandan, Inigo Munoz Elorza sebagai wakilnya, Anika Mehlis, Alon Tenzer, Thomas Wijnen, dan Robert Wild sebagai anggota.

Mereka akan diisolasi di Gurun Negev hingga misi mereka selesai pada 31 Oktober 2021.

Selama itu pula, mereka tidak diperbolehkan berinteraksi dengan dunia luar secara langsung dan hanya diperbolehkan menghubungi ruang kontrol.

Selama Simulasi ini, keenam Astronot tersebut juga melakukan beberapa eksperimen yang diprakarsai oleh instansi lain.

Salah satunya adalah sebuah eksperimen yang disebut Terapi Penerimaan dan Komitmen yang diprakarsai oleh Goldsmiths University of London.

Demikian artikel mengenai enam astronot yang melakukan simulasi tinggal di Planet Mars.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler