10 Film Barat Terbaru 2022 yang Sedang Tayang dan Akan Tayang di Bioskop, Ada Avatar 2 Hingga Orphan 2

- 27 Agustus 2022, 18:35 WIB
10 Film Barat Terbaru 2022 yang Sedang Tayang dan Akan Tayang di Bioskop, Ada Avatar 2 Hingga Orphan 2
10 Film Barat Terbaru 2022 yang Sedang Tayang dan Akan Tayang di Bioskop, Ada Avatar 2 Hingga Orphan 2 /YouTube/ParamountMovie /

KENDALKU - Simak daftar film barat terbaru yang wajib Anda tonton di bulan Agustus 2022.

Bagi Anda yang mengaku sebagai ‘Film geek’ atau penggemar film, pastinya Anda gak akan pernah ketinggalan dengan film-film terbaru. 

Nah, agar tidak ketinggalan dengan jadwal film barat terbaru 2022.

Berikut ini daftar film barat terbaru 2022 yang wajib Anda tonton di bioskop Anda. Yuk, simak daftarnya di bawah ini.

Baca Juga: Daftar Pemain Film Mencuri Raden Saleh, Sederet Aktor dan Aktris Kenamaan dalam Film Aksi Perampokan

Film Barat Terbaru yang Sedang Tayang Saat Ini

1. DC League of Super-Pets

Film DC League of Super-Pets ini bercerita tentang persahabatan Anjing-Super atau Krypto the Super-Dog dan Superman.

Krypto the Super-Dog dan Superman adalah sahabat yang tak terpisahkan.

Keduanya berbagi kekuatan super dan memerangi kejahatan bersama di Metropolis.

Ketika Superman dan anggota Justice League lainnya diculik, Krypto harus meyakinkan sekumpulan hewan peliharaan di tempat perlindungan.

Krypto harus menguasai kekuatannya sendiri untuk misi penyelamatan saat Superman diculik. Film ini bisa ditonton oleh semua umur, cocok ditonton bersama keluarga.

Baca Juga: Arti PMO, YGY, dan NT? PMO Viral di TikTok dan Game Online: Benarkah PMO Bisa Menyebabkan Kerusakan Otak?

2. Shark Bait

Untuk Anda yang kangen sensasi nonton film hiu lawas seperti Jaws, Anda harus nonton film Shark Bait yang bakal segera tayang di bioskop.

Film ini mengisahkan sekelompok pemuda pemudi yang sedang berlibur ke pantai.

Dalam salah satu keseruan liburan tersebut, mereka mencuri dua buah jetski untuk dipakai balapan di laut.

Kemalangan mulai terjadi saat mereka saling tertabrak ketika masih berada di tengah laut.

Jetski yang mereka naiki pun terbalik dan sebagian dari mereka jatuh ke laut. Sayangnya, hal

ini juga menarik perhatian seekor hiu yang kelaparan. Para pemuda itu harus menyaksikan teman mereka satu persatu dimangsa oleh hiu ganas di tengah laut tanpa bisa meminta pertolongan pada siapapun.

Baca Juga: Ajang Balap Bergengsi Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race 2022 Seri 2 Sentul Jabar Hadir Kembali

3. Way Down (The Vault)

Bercerita tentang seorang insinyur jenius tertarik dengan brankas misterius dan tak tertembus yang tersembunyi di bawah Bank Spanyol, ia bergabung dengan kru pencuri yang berencana untuk mencuri harta karun legendaris.

Sementara seluruh dunia menyaksikan perhelatan Piala Dunia.

Dengan ribuan penggemar sepak bola bersorak-sorai di jalan, dan pasukan keamanan mendekat, mereka hanya memiliki beberapa menit untuk dapat menjebol brankas tersebut.

4. Thor: Love and Thunder

Jagoan super dari Asgard akan kembali lagi dalam Marvel Cinematic Universe (MCU). Kali ini Thor mencari kehidupan baru setelah kejadian dalam film Avengers: Endgame (2019) lalu. Thor bergabung ke dalam pasukan Guardian of the Galaxy untuk menjelajahi luar angkasa.

Namun, muncul penjahat kuat yang membunuh para dewa. Thor harus kembali mengeluarkan kekuatannya untuk melawan penjahat tersebut.

Dia pun meminta bantuan teman-teman lamanya sekaligus mantan pacarnya, Jane Foster.

5. Everything Everywhere All at Once

Meskipun konsep multiverse bisa membingungkan kalau tidak fokus saat menonton, film Everything Everywhere All at Once adalah film yang sangat direkomendasikan.

Film ini mengisahkan Evelyn (Michelle Yeoh), wanita paruh baya yang menemukan realita yang sulit dipercaya di kantor pajak.

Di hari yang penuh masalah karena gugatan cerai mendadak, kedatangan ayahnya, dan lainnya, Evelyn hanya ingin menyelesaikan urusan pajaknya.

Di kantor pajak, ia dihampiri pria seperti suaminya Waymond namun dari semesta lain dan bernama Alpha Waymond.

Alpha Waymond menyampaikan bahwa semesta sedang terancam oleh seseorang bernama Jobu Tupaki dan Evelyn adalah kunci untuk mengalahkannya.

Pertanyaannya, apakah Evelyn yang biasa-biasa saja benar bisa menaklukan ancaman multisemesta ini?

6. Elvis

Film ini bercerita mengenai kehidupan dan musik Elvis Presley yang diperankan oleh Austin Butler.

Film ini juga akan mengungkap bagaimana rumitnya kerja sama dengan sang manajer yang misterius, Kolonel Tom Parker yang diperankan oleh Tom Hanks.

Film ini akan dimulai dari ketenaran Presley, dengan latar belakang budaya yang berkembang di Amerika Serikat saat itu.

Selain perjalanan karirnya, salah satu hal yang paling penting dikisahkan, tentang orang-orang berpengaruh dalam kehidupan Elvis, tentu saja termasuk Priscilla Presley yang diperankan oleh Olivia DeJonge.

7. Nope

Setelah sukses dengan film Get Out dan Us, Jordan Peele kembali berkarya di genre thriller lewat film Nope.

Film yang menceritakan kekuatan misterius yang mempengaruhi perilaku manusia dan hewan di peternakan kuda ini akan rilis di Indonesia bulan Agustus nanti, Anda.

Film Nope mungkin belum punya banyak bocoran, namun film yang menggabungkan suasana pop film ala musim panas dan suasana mencekam ala horor modern ini bisa bikin Anda merinding!

8. Avatar 2

Kelanjutan cerita Avatar pun ditunggu-tunggu oleh para pecinta film.

Pasalnya, seri pertamanya dirilis lebih dari 12 tahun yang lalu. Selain masalah cerita, proses pembuatan film ini pun terganggu akibat pandemi Covid-19 lalu.

Namun, sudah dipastikan bahwa Anda bisa menontonnya pada 2022 ini.

Kisah yang dibawa masih seputar Jack dan Neytiri yang sekarang sudah menjalin keluarga bersama dengan kaumnya.

Jack sudah bertransformasi sepenuhnya menjadi Na’vi. Dia pun berjuang untuk melindungi keluarga dan kaumnya tersebut dari serangan musuh-musuh jahat.

9. Beast

Film Beast menceritakan tentang kisah keluarga dengan ayah dan dua orang putri yang masih berusia remaja.

Dr. Nate Samuels (Idris Elba) dan dua putrinya yang masih remaja memutuskan pergi ke sebuah cagar alam di Afrika Selatan.

Perjalanan yang awalnya indah berubah menjadi perjuangan untuk bertahan hidup.

Seekor singa besar yang haus darah melihat semua manusia sebagai musuh dan siap menerkam Samuel serta dua putrinya.

10. Orphan: First Kill

Film Orphan: First Kill ini bercerita tentang kelanjutan Leena Klammer yang sebenarnya telah dewasa mencuri identitas seorang gadis muda, Esther Albright. Esther kemudian menyamar sebagai putri Katie Mauerova dan Richard Mauerova yang hilang bertahun-tahun

Esther kembali diperankan oleh aktris muda Isabelle Fuhrman, yang bersinar di film perdana.

Seperti judulnya, film ini akan menekankan soal bagaimana Esther mendapatkan korban perdananya.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x