Sinopsis Black Swan 2010, Rekomendasi Film Thriller Psychological Terbaik yang Dapat Anda Tonton

- 30 Juni 2022, 12:00 WIB
Sinopsis Black Swan 2010, Rekomendasi Film Thriller Psychological Terbaik yang Dapat Anda Tonton
Sinopsis Black Swan 2010, Rekomendasi Film Thriller Psychological Terbaik yang Dapat Anda Tonton /Walpapperup

Nina sanggup menari dan membawakan semua gerakan-gerakan balet yang rumit dengan indah dan sempurna, hingga ia ditunjuk untuk memerankan Swan Queen.

Namun menurut sutradara pementasan, Nina tidak memiliki jiwa Black Swan di setiap gerakan gemulainya.

Peran rumit tersebut menuntut Nina untuk tidak hanya mengeluarkan segala kemampuan menarinya dengan baik namun juga mengharuskannya untuk menampilkan dua sisi emosi yang berbeda.

Posisi Nina semakin terancam dengan kehadiran ballerina baru, Lili yang persaingan menjadi panas dan dengan juga menjadi awal sebuah rivalitas mengerikan.

Selama latihan, Thomas memberitahu Nina untuk memperhatikan penari baru, Lily (Mila Kunis), di mana Thomas menilai Lily memiliki kualitas yang terbaik yang tidak dapat ditunjukkan Nina.

Nina juga menjadi korban dari beberapa halusinasi seorang doppelgänger yang mengikutinya ke mana pun ia pergi dan menemukan bekas goresan yang tidak dapat dijelaskan di punggungnya.

Suatu malam, Nina menerima undangan Lily untuk makan malam meskipun Erica menolaknya.

Saat makan malam, Lily menawarkan Nina sebuah kapsul ekstasi untuk membantunya bersantai.

Nina menolaknya, tetapi kemudian, ia menerima minuman yang dicampur dengan bubuk ekstasi.

Keduanya menari di kelab malam dan kembali ke apartemen Nina pada tengah malam.

Halaman:

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah