Daniel Craig Pensiun, Siapa Aktor Pemeran James Bond Terbanyak Saat Ini?

- 7 Oktober 2021, 09:00 WIB
Daniel Craig Pensiun, Siapa Aktor Pemeran James Bond Terbanyak Saat Ini?
Daniel Craig Pensiun, Siapa Aktor Pemeran James Bond Terbanyak Saat Ini? /Facebook/JamesBond007ID

KENDALKU - Daniel Craig pensiun, lalu siapa aktor pemeran James Bond terbanyak hingga saat ini?

Daniel Craig adalah aktor pemeran James Bond terakhir, sehingga timbul pertanyaan apakah ia menjadi yang terbanyak dalam perannya itu.

Sudah tujuh dekade dan 25 film James Bond dirilis, termasuk Daniel Craig dan sejumlah aktor lain pemeran Bond.
 
Baca Juga: Anime Horor Mieruko-chan Umumkan 3 Pengisi Suara Baru Setelah Animenya Mulai Tayang  

Aktor terbanyak pemeran James Bond akan dibahas di bawah ini, termasuk Daniel Craig yang baru saja pensiun.

Momen perpisahan emosional Daniel Craig di hari syuting No Time to Die terekam melalui pernyataan yang dikutip Kendalku dari laman Deadline di bawah ini.

“Banyak orang di sini mengerjakan lima film dengan saya, dan saya tahu ada banyak hal yang dikatakan tentang apa yang saya pikirkan tentang film-film ini atau semuanya, apa pun itu,” kata Craig di depan semua kru.

“Tapi saya menyukai setiap detik dari film-film ini, dan terutama yang ini, karena saya bangun setiap pagi dan saya memiliki kesempatan untuk bekerja dengan kalian. Dan itu adalah salah satu kehormatan terbesar dalam hidup saya,” lanjutnya.
 
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 6 Oktober 2021: Tidak Sia-sia Aldebaran Bertemu Irvan

Film No Time to Die sendiri baru akan tayang di Amerika pada 8 Oktober 2021, namun telah tayang di bioskop Tanah Air.

Berikut adalah seluruh aktor pemeran James Bond terbanyak hingga saat ini.

David Niven

Anda mungkin terkejut mendengar nama ini. Ya, Niven pernah berperan sebagai James Bond dalam film Casino Royale.

Film parodi rilisan 1967 tersebut memang tidak resmi, karena bukan produksi Eon yang memiliki lisensi resmi James Bond.

George Lazenby

Sepertinya film On Her Majesty's Secret Service agak terlewatkan, padahal ceritanya menarik.

Hanya saja peran Lazenby dianggap inferior dibandingkan Sean Connery yang saat itu sudah tidak mau terlibat lagi.

Lazenby aktor asal Australia itupun, memiliki problem tersendiri dalam produksi filmnya.

Akibatnya Connery kembali dalam satu film terakhir setelahnya, yakni Diamonds are Forever.  
Timothy Dalton

Sebelum Craig, ada Timothy Dalton sang James Bond dengan pembawaan karakter yang lebih serius dan kelam.

Ada perubahan kontras saat Dalton menggantikan elemen jenaka Bond ala Roger Moore.

Bagaimanapun juga, Dalton hanya membawakan dua film yakni The Living Daylights dan Licence to Kill.

Khusus film terakhir, boleh dibilang sebagai basis dari James Bond versi Daniel Craig.

Pierce Brosnan

Dekade 90'an menandakan era baru James Bond, melalui Pierce Brosnan yang sering dianggap kembali ke akarnya.

Performa Brosnan seakan mengembalikan James Bond versi Connery, namun dengan ciri khas lain.

Aktor asal Irlandia tersebut dipercayakan untuk mengisi peran Bond hingga empat film.

GoldenEyeTomorrow Never DiesThe World is Not Enough, serta Die Another Day mampu mencetak hits secara global.

Daniel Craig

Daniel Craig adalah wajah baru James Bond dengan arahan yang berbeda, lebih serius dan realistis.

Entah semua filmnya disebut prekuel atau reboot, James Bond versi Craig tetap menjadi bagian waralaba yang menarik.

Total sudah lima film Bond di era modern yang diperankan Craig yakni Casino RoyaleQuantum of SolaceSkyfallSpectre, serta No Time to Die.

Sean Connery

Yang pertama biasanya adalah yang orisinal. Sean Connery selalu menjadi James Bond terbaik sepanjang masa.

Mulai dari kemunculan perdana Dr. No tahun 1962, hingga Diamonds are Forever tahun 1971, citra Connery identik dengan Bond.

Selain itu film From Russia with LoveGoldfingerThunderball, serta You Only Live Twice, menjadi landasan aksi laga klasik dalam dunia intelijen.

Total ada enam film Bond dibintangi aktor asal Skotlandia tersebut, yang telah meninggal tahun 2020 lalu.

Jika dihitung dengan film Never Say Never Again, maka ada tujuh film Connery sebagai James Bond.

Hanya saja film yang dirilis tahun 1983 tersebut tidak resmi dan bukan produksi Eon.

Roger Moore

Roger Moore membawa lebih banyak humor pada karakter James Bond, dan memang sukses.

Terbukti dengan pemegang rekor sebanyak tujuh film James Bond dalam dua dekade.

Moore yang kelahiran tahun 1927, terlihat awet muda dan tercatat pula sebagai Bond tertua berusia 58 tahun di film terakhirnya, A View to A Kill.

Roger Moore yang telah meninggal tahun 2017 silam, adalah Bond klasik yang mampu membawa perbedaan dan tetap menghibur.

Enam film lainnya yakni Live and Let DieThe Man with the Golden GunThe Spy Who Loved MeMoonrakerFor Your Eyes Only, serta Octopussy.

Demikian tujuh aktor pemeran James Bond termasuk Daniel Craig, dengan masing-masing jumlah filmnya.***

Editor: Afrilila Indah Sidqiani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah