Memutuskan Childfree, Chef Juna: Aku Tidak Ingin Membebani Hidup dengan Kata Harus

- 3 September 2021, 14:30 WIB
Memutuskan Childfree, Chef Juna: Aku Tidak Ingin Membebani Hidup dengan Kata Harus
Memutuskan Childfree, Chef Juna: Aku Tidak Ingin Membebani Hidup dengan Kata Harus /@ junarorimpandeyofficial/tangkapan layar instagram

KENDALKU – Chef Juna memutuskan childfee (tidak mempunyai anak), lantaran tidak ingin membebani hidup dengan kata harus.

Pembicaraan seputar childfree Chef Juna sampaikan ketika mengisi podcast di channel Youtube Puella ID milik aktris cantik Cinta Laura.

Pernyataan Chef Juna terkait pandang childfee juga ia sampaikan saat menghadiri podcast Deddy Corbuzier. Bahkan sempat viral di berbagai media sosial, seperti Twitter, Instagram, dan TikTok.

Baca Juga: Videonya Ditampar Petinggi Klub Motor Jadi Viral, Chef Juna Malah Heran

Menurut Chef Juna, persoalan hubungan terutama dalam pernikahan untuk mempunyai anak merupakan pekerjaan bersama atau dilakukan dengan kedua belah pihak suami istri. Sehingga jika salah satu tidak menginginkan, hal itu sama saja dengan pemaksaan.

“Kita tidak bisa ingin sesuatu, tapi yang bersangkutan ini istri ternyata keberatan. Itu sama saja dengan memaksakan kehendak. Ketika kita memaksakan kehendak that’s not freedom,” katanya.

Memiliki prinsip hidup yang santai, membuat Chef Juna tidak membebani pasangannya harus memiliki anak. Kehidupan selama di Amerika mengajarkannya arti kebebasan memilih hidup.

“Aku tidak ingin membebani hidup dengan kata harus. Aku mau yang terjadi secara natural. Kalau ada pacar fall in love, naik ke tahap berikutnya benar-benar ready kita menikah, ketika menikah pun tidak ingin punya anak dulu, kita mau pacaran dulu jalan-jalan berdua, bukan berarti punya anak tidak bisa. Maksudnya enjoy aja dulu, setahun dua tahun. Saatnya ready dan sama-sama ready, you wanne have kid than we start have a kid,” imbuhnya.

Baca Juga: Belum Punya Pasangan Wanita, Chef Juna Dituduh Gay

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah