Film Generasi 90an: Melankolia, Romansa nan Melankonis Serasa Jelajahi Lorong Waktu

- 13 Desember 2020, 18:58 WIB
Taskya Namya dan kru film Generasi 90an: Melankolia saat tayang perdana di Paragon XXI Semarang
Taskya Namya dan kru film Generasi 90an: Melankolia saat tayang perdana di Paragon XXI Semarang /Ambar Adi Winarso / Kendalku.com

KENDALKU – Film Generasi 90an: Melankolia segera tayang di bioskop tanah air serentak pada 24 Desember 2020.

Film ini cukup unik, menggabungkan dua unsur generasi beda zaman dengan romansa penuh cerita sisi melankonis manusia.

Film Generasi 90an: Melankolia diangkat dari buku Generasi 90an karya Machella FP, berkisah keluarga yang penuh kehangatan namun di sisi lain penuh tragedi dalam perjalanan pendewasaan hidup masing-masing tokohnya.

Sang sutradara, Irfan Ramli, sukses mengawinkan tokoh beda generasi dengan apik. Ada aktor generasi 90 an Gunawan dan Marcella Zailanty, aktor milenial ada Ary Irham dan Taskya Namya.

Baca Juga: Lirik dan Chord Lagu Menghapus Jejakmu BCL dan Ariel, Nyanyi Romantis Teman WFH

“Film ini mebawa kita ke Lorong waktu karena ada generasi berbeda,” kata Irfam Ramli, dalam gala premiere atau perdana di Paragon XXI  Semarang Jumat 11 Desember 2020, malam.

Bercerita tentang sosok sentral tokoh Abby (Ary Irham), seorang anak muda remaja yang mencari jati diri dan selalu menjadikan kakaknya, Indah (Aghniny Haque) sebagai sosok yang Abby kagumi.

Namun, tiba-tiba Abby harus menerima kenyataan bahwa kakaknya hilang dalam sebuah kecelakaan pesawat.

Di dalam kesedihan Abby, dia melihat sosok Sephia (Taskya Namya), sahabat kakaknya sebagai sosok pengganti Indah.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x