17 Rekomendasi Serial Netflix Terbaik dan Terbaru 2021

6 Desember 2021, 14:55 WIB
Serial vTerbaik dan Terbaru Netflix 2021 /Netflix

KENDALKU - Berikut ini rekomendasi 17 film serial Netflix terbaik tahun 2021.

Menonton film series memang pilihan yang pas untuk mengisi banyaknya waktu luang di masa pembatasan sosial akibat pandemi.

Salah satu platform yang kini menjadi pilihan banyak orang adalah Netflix.

Dengan banyak sekali pilihan series yang menarik, Anda dijamin tidak akan bosan meskipun harus di rumah saja.

Baca Juga: 23 Film Motivasi Terbaik Yang Bisa Membuatmu Lebih Bersyukur

Khusus untuk Anda yang membutuhkan rekomendasi, berikut ini series netflix terbaik yang layak Anda masukkan dalam list nonton pekan ini.

Rekomendasi Serial Netflix Terbaik 2021

1. Nevertheless

Nevertheless adalah sebuah drama Korea baru yang diperankan oleh Song Kang dan Han So Hee.

Drama ini bercerita tentang seorang pria yang enggan berkomitmen dalam hal cinta.

Kalau dalam versi lokal, laki-laki ini adalah tipe yang kalau diminta kepastian akan menjawab, jalanin dulu aja.

Drama Nevertheless ini bisa dibilang singkat. Sebab, hanya ada 10 episode dalam satu season.

Baca Juga: 11 Film Bertemakan Metaverse Ini Cocok Menemani saat Santai Akhir Pekan Anda

2. Hospital Playlist

Hospital Playlist adalah drama yang bercerita tentang sekelompok teman dokter yang bersahabat sejak kuliah.

Anda dijamin akan hanyut dengan manisnya persahabatan 5 dokter ini.

3. Atypical

Atypical merupakan serial yang mengangkat topik yang sangat penting.

Pemeran utama dari drama ini adalah seorang laki-laki remaja, Sam Gardner, yang memiliki gangguan spektrum autisme.

Penonton diajak untuk mengikuti Sam Gardner dalam menjalani hari-harinya.

Atypical berhasil membungkus cerita dengan gaya yang santai dan juga lucu!

Drama ini turut meningkatkan tingkat awareness mengenai banyak hal termasuk disabilitas dan inklusivitas. Totalnya terdapat 4 season untuk drama ini.

Baca Juga: Sinopsis Film Story of Dinda: Gambarkan Toxic Relationship yang Harus Diakhiri

4. Never Have I Ever

Never Have I Ever mengikuti kehidupan sekolah seorang gadis India-Amerika generasi pertama di Amerika Serikat.

Film ini mengangkat banyak topik, dari cinta, pertemanan, dan juga keluarga. Hingga kini ada 2 season dari drama ini.

5. Emily In Paris

Untuk Anda yang suka dengan kota Paris, semestinya senang banget menonton drama ini.

Anda dapat mengikuti cerita Emily sambil menikmati indahnya pemandangan kota paris.

Diperankan oleh Lily Collins, Emily in Paris berkisah tentang serunya karir Emily Cooper, seorang marketing executive yang mendapatkan kesempatan untuk bekerja di Paris.

Baca Juga: Selain Film Layar Lebar, Jujutsu Kaisen 0 Juga Akan Mendapat Adaptasi Novel

6. Bridgerton

Jika Anda senang dengan series Gossip Girl, Downton Abbey, Pride dan Prejudice pasti juga akan senang dengan serial Bridgerton.

Serial ini diangkat berdasarkan dair serial novel karya Julia Quinn.

Drama-roman yang disajikan menjadi intrik tersendiri di tengah kompetisi masyarakat kelas atas di Regency London, yang mana sejumlah gadis dihadirkan dan ditugaskan untuk mencari seorang pelamar.

Serial ini semakin asyik, ketika seorang wanita misterius bernama “Lady Whistledown” mulai menulis tentang preferensi dan kriteria untuk pasangan tertentu.

Lika-liku drama, adegan cinta yang intens dan bahkan kemewahan pesta pora menjadi tema pada serial ini.

Baca Juga: 2 Film Ghostbusters Orisinal Ini Wajib Ditonton, Sebelum Saksikan Sekuel Terbarunya

7. The Queen’s Gambit

Serial ini menceritakan kisah dramatis seorang anak yatim piatu yang tumbuh sebagai sosok yang cuek, dingin dan ambisius bernama Beth.

Setiap malam, ia rutin menerima obat dan vitamin dari panti asuhan. Namun, setelah menerima obat tersebut ia tidak langsung meminumnya, melainkan ia kumpulkan dan minum sekaligus di waktu yang bersamaan.

Intrik dalam series ini mulai berkembang, saat Beth merasakan efek dari obat yang diminumnya dan berimajinasi bermain catur.

Hingga usia 8 tahun, berkat efek obat tersebut, ia berhasil menjadi pecatur andal. Kompetisi demi kompetisi telah ia menangkan.

Namun, tidak semuanya berjalan dengan baik, ambisinya untuk menjadi juara dunia membuat ia rela melakukan apapun, termasuk jika menghilangkan kawannya.

Baca Juga: Review Eternals, Film MCU dengan Narasi Megah, Namun Hasilnya Medioker

8. Bodyguard

Serial yang akan membuatmu takjub bahkan saat adegan pembuka di episode pertama. Serial ini ditayangkan perdana di Inggris.

Serial ini menceritakan tentnag seorang petugas polisi ibu kota bernama David Budd yang bertugas menjaga kehidupan Menteri Dalam Negeri di tengah krisis politik dengan perdebatan sengit saat menangani terorisme.

Emosi yang dibangkitkan pada serial ini akan membuat Anda terus bertanya-tanya apakah ia adalah seorang pahlawan sejati atau sebagai penjahat yang sebenarnya.

Baca Juga: Film Anime Jujutsu Kaisen 0 Umumkan Band King Gnu Sebagai Pengisi Lagunya

9. The Crown

The Crown merupakan serial yang mengangkat kehidupan Ratu Elizabeth II. Serial ini pertama kali dirilis pada tahun 2016 dan disutradarai Peter Morgan.

Serial ini banyak menceritakan bagaimana sosok Ratu Elizabeth II dengan berbagai lika-liku kehidupannya sebelum menjadi Ratu Inggris.

Berawal dari pernikahannya dengan Pangeran Philip, hubungan kekeluargaannya dengan sang ayah – Raja George VI hingga masa-masa bertugas menjadi Ratu Inggris.

Serial ini cocok bagi Anda yang senang dengan kehidupan kerajaan, karena tidak hanya menampilkan sisi kemewahannya saja melainkan juga sisi yang bisa Anda ambil pelajaran dari serial ini.

10. Elite

Serial yang dirilis pada tahun 2018 ini sukses menarik perhatian. Pasalnya, hingga kini sekuel dari serial ini masih terus berlanjut.

Serial ini mengisahkan sebuah drama thriller remaja yang bersekolah di sekolah elit dengan latar di Las Encinas, Spanyol.

Intrik demi intrik disajikan sata ketika terdapat seorang siswa penerima beasiswa yang masuk ke sekolah tersebut hingga adanya tragedi pembunuhan.

Ditambah dengan adanya unsur agamis yang dapat membangkitkan emosi penonton pada serial ini ketika Nadya dihadapkan dengan pilihan yang sulit, yakni pilihan untuk melepas jilbab agar tetap bisa bersekolah.

Baca Juga: Simak Tujuh Kritikan Top terhadap Buruknya Film Eternals Jelang Tayang di Bioskop

11. The Haunting Hill of House

Serial ini berawal dari novel horor gothic tahun 1959 karya Shirley Jackson.

Novel Jackson lebih banyak menampilkan sebuah teror daripada horor itu sendiri, sehingga dapat membangkitkan ketegangan dari pembaca.

Serial ini mengisahkan sebuah keluarga yang tinggal di sebuah rumah besar.

Setiap kejadian yang timbul di rumah berhantu tersebut, terdapat kisah yang menegangkan dari setiap sudut pandang yang ada di rumah, sehingga cerita dalam serial ini semakin kompleks karena masing-masing mengalami kejadi yang berbeda.

Serial ini cocok bagi Anda apabila senang dengan genre horor karena banyak menampilkan hantu-hantu yang berkeliaran.

Baca Juga: Film Anime Sword Art Online Progressive Mengumumkan Film Kedua, Simak Penjelasannya

12. Ozark

Serial ini adalah serial yang bernuansa mencekam yang bergenre thriller.

Serial ini bermula ketika pemeran utama, yakni Marty Byrde sebagai penasihat ekonomi melakukan perjalanan untuk pindah dari pinggir kota Naperville, Chicago ke Osage Beach, Missouri karena skema pencucian uang yang dilakukan tidak berhasil.

Meskipun bergenre thriller, serial ini bagus untuk Anda tonton karena banyak adegan yang di luar dugaan.

13. Schitt’s Creek

Schitt’s Creek adalah salah satu serial yang wajib Anda tonton. Pasalnya, serial ini menyapu bersih piala pada Emmy Awards 2020.

Serial ini menceritkan sebuah kehidupan Rose yang kaya raya dan memiliki toko video yang suskes. Kemudian ia menikah dengan seorang mantan aktris sinetron, Monia.

Baca Juga: Inilah Cara Film Horor Seringkali Menonjolkan Peran Perempuan

Pernikahan ini dikaruniai seorang anak. Konflik mulai terjadi ketika keluarga Rose jatuh miskin karena ditipu oleh manajer bisnis mereka hingga ia harus menyesuaikan diri untuk hidup sederhana.

Serial ini sangat bagus untuk mengajarkan tentang rotasi hidup.

14. The Umbrella Academy

The Umbrella Academy merupakan salah satu serial bertemakan superhero yang diadaptasi dari komik Dark Horse.

Serial ini bermula ketika ada kejanggalan pada suatu kota, yang mana wanita dapat melahirkan 43 bayi tanpa berhubungan intim.

7 anak dari 43 bayi yang lahir tersebut diadopsi dan dibuatkan sebuah akademi untuk mencetak anak-anaknya sebagai pahlawan yang nantinya dapat menyelamatkan dunia.

Namun, hal ini tidak berjalan dengan baik karena akademi ini dibubarkan akibat adanya konflik internal ketika mereka remaja.

Baca Juga: 7 Fakta Seputar Film Candyman, Sekuel Horor Ikonik yang Tayang di Bioskop

15. Sherlock

Serial ini adalah hasil adaptasi dari film Sherlock Holmes, yang mana Sherlock juga memiliki blog pribadi.

Sama halnya dengan novel di serial ini, Sherlock juga akan ditemani oleh partnernya, yakni Dr. John Wtson.

Serial ini mengisahkan bagaimana Sherlock bertemu pertama kali dengan Watson yang baru saja pulang setelah selesai dari wajib militer di Afghanistan.

Watson selalu menulis setiap kasus yang ia tangani dalam sebuah blog.

Penasaran dengan akhir dari teka-teki yang akan dipecahkan oleh Sherlock? Serial ini cocok bagi Anda yang yang senang dengan dunia detektif.

16. Squid Game

Squid Game merupakan serial terbaru Netflix 2021 yang sedang populer dan trending di berbagai negara terutama Indonesia.

Serial bergenre thriller seperti Squid Game memang memiliki banyak penggemar karena memacu adrenalin.

Baca Juga: 12 Film Halloween yang Wajib Anda Ketahui, Termasuk Halloween Kills Tayang di Bioskop

17. My Name

My Name adalah drama Korea terbaru yang diperankan oleh Han So Hee yang tayang di Netflix sebanyak 8 episode.

Mulai hadir tanggal 15 Oktober lalu, My Name mendapatkan respon baik bagi pecinta drama Korea, terlebih kali ini, Han So Hee tampil beda dari drama-drama sebelumnya.

Berkisah tentang aksi balas dendam, Berikut kita simak sinopsis My Name episode 1.

Yoon Ji Woo (Han So Hee), seorang gadis remaja yang harus terkena imbas akibat perbuatan sang ayah.***

Editor: Maya Atika

Sumber: Netflix

Tags

Terkini

Terpopuler